Uni Emirat Arab

Masuk

atau masuk dengan
Belum punya akun Befree Tour? Daftar
Keranjang Anda kosong :(

Bali Butterfly Park

Rumah bagi Beberapa Spesies Kupu-Kupu Langka

Share On

Pesan Liburan Terbaik Anda!

Rumah bagi Beberapa Spesies Kupu-Kupu Langka  

Bali Butterfly Park merupakan taman kupu-kupu di Bali yang menjadi lokasi wisata sekaligus pelestarian dan penangkaran kupu-kupu terbesar  dalam lingkup Indonesia dan Asia tenggara. 

Taman kupu kupu Bali ini menjadi salah satu lokasi wisata edukasi yang sangat cocok untuk anak-anak maupun dewasa. Tak hanya dikunjungi keluarga untuk wisata, tempat ini juga banyak dikunjungi oleh para pelajar. Peneliti lokal hingga internasional juga sering melakukan penelitian langsung terhadap kupu-kupu yang ada di Bali Butterfly Park.

Wisata yang cocok untuk edukasi anak

Wisata edukasi anak

Photo by @balibutterflypark

Bali Butterfly Park menjadi rumah bagi ribuan kupu-kupu yang berasal dari berbagai jenis dan spesies. Secara umum tempat ini terbagi ke dalam dua kelompok kategori dari keluarga Papilionidae dan Nymphalidae.

Kupu-kupu ini ditangkar dan dikembangbiakkan untuk selanjutnya akan dilepasliarkan ke alam bebas jika sudah waktunya.  Rumah hewan bersayap cantik ini bisa menjadi lokasi wisata yang tepat untuk anda yang tak sekedar mencari hiburan namun juga pengetahuan. Anda dapat mengetahui lebih banyak jenis kupu-kupu yang ada di Indonesia lebih dari yang anda tahu selama ini. 

Berinteraksi langsung dengan kupu kupu

Berinteraksi langsung dengan kupu kupu

Photo by @balibutterflypark

Tak hanya itu, wisata edukasi seperti ini juga sangat cocok untuk anak-anak supaya lebih dekat dengan fauna, sekaligus menjadi pecinta alam.

Temukan kupu kupu ukuran besar hanya di bali butterfly park

Lebih dekat dengan kupu-kupu langka

Photo by @balibutterflypark

 

Bali Butterfly Park juga akan memberikan kejutan dari sekedar bayangan anda tentang kupu-kupu. Selain warnanya yang beragam, anda juga bisa melihat kupu-kupu dengan ukuran lebih lebar dari telapak tangan orang dewasa.

Menyaksikan kupu-kupu menghisap madu

Menyaksikan kupu-kupu menghisap madu

Photo by @balibutterflypark

 

Selain bisa melihat metamorfosis kupu-kupu secara langsung, tempat wisata ini juga menyuguhkan pemandangan tak kalah menyejukkan. Anda bisa bersantai atau melakukan pemotretan bertema alam di sekitar area persawahan 

Melihat metamorfosis kupu-kupu dari kepompong

Melihat metamorfosis kupu-kupu dari kepompong

Photo by @balibutterflypark

Bagi anda yang ingin berkunjung ke objek wisata ini disarankan untuk datang sebelum jam 10, pagi karena akan ada banyak kupu-kupu yang bermain dan menghisap madu pada waktu tersebut. Tentu anda tidak ingin melewatkan melihat aktivitas kupu kupu yang satu ini bukan?. 

Lokasi Bali Butterfly Park

Bali Butterfly Park terletak di jalan batukaru, sekitar 6.5 Km dari utara ibu kota kabupaten Tabanan, atau sekitar 30 menit dari Denpasar.

Rute Menuju Bali Butterfly Park

Lokasi Bali Butterfly Park cukup mudah diakses menggunakan kendaraan pribadi, kendaraan sewa, atau transportasi umum. Berikut ini adalah rute menuju Bali Butterfly Park: 

- Dari Tabanan

  • Jika anda menginap atau berangkat dari area Tabanan, anda dapat menuju lokasi Bali butterfly park dengan jarak tempuh sekitar 7 Km menuju ke arah utama.
  • Ke arah timur di Jl. Parkit menuju Jl. Sri Gunting
  • Mengemudi dari Jl. Gunung Agung dan Jl. Batukaru ke Wanasari
  • Belok kiri, maka tujuan Anda ada di sebelah kiri.
  • Dari luar Tabanan
  • Jika anda menginap atau berangkat dari luar Tabanan anda dapat menempuh jarak sekitar 30 menit dari Denpasar, atau 1.5 jam dari bandara Ngurah Rai. 

Fasilitas

- Museum Kupu–Kupu

Museum ini menawarkan berbagai macam koleksi kupu-kupu dari beragam jenis serta ukuran. Mulai dari kupu-kupu Barong, kupu-kupu gajah hingga jenis langka.

- Toko Souvenir

Terdapat beberapa gerai yang menjual aneka souvenir unik khas Bali Butterfly Park, seperti  bentuk kupu-kupu atau serangga dalam bentuk gantungan kunci, pembatas buku, paper weight yang terbuat dari fiber bening berisi kupu-kupu hingga lukisan dari sayap kupu-kupu. Tetapi yang  paling banyak dicari adalah Framing Butterfly (Bingkai Kupu-kupu), Framing Beetle (Bingkai Kumbang)

Harga Tiket

Dewasa - 75.000

Anak-anak - 35.000

Alamat

Jl. Batukaru, Br.Sandan Lebah, Kel.Sesandan, Tabanan, Bali

Jam Buka

Senin~Minggu - 08.00~17.00

Nomor Telepon

(0361) 8940596

Artikel Terkait