Eksplor Keindahan Bawah Laut Filipina Dengan Bohol Scuba Diving

Eksplor Keindahan Bawah Laut Filipina Dengan Bohol Scuba Diving

2018-12-20 14:00:34

Menyelami lautan terindah di Bohol

Diving di Bohol

Jelajahi perairan permata Filipina dengan menyelam ke dasar laut dan temukan harta berharga dari keanekaragaman bahari dengan Bohol Scuba Diving. Kegiatan menyelam adalah wisata air favorit para wisatawan asing saat berkunjung ke pantai-pantai indah di Bohol, Diving Scuba juga dapat menjadi aktivitas pilihan terbaik saat anda berlibur ke Filipina. Karena Bohol merupakan situs menyelam terbaik di negara ini selain Scuba Diving Boracay, Cebu dan Mactan.

 

Apa itu Bohol Scuba Diving

Bohol Scuba Diving bisa disebut juga sebagai situs sempurna untuk belajar menyelam atau menikmati sebuah kegiatan scuba diving tak terlupakan di sekitar Pulau Panglao. Temukan kehidupan bawah laut dari beragam jenis ikan berwarna-warni, terumbu karang yang masih alami dan pesona keindahan laut lainnya.

Scuba Diving di perairan Bohol

Menggunakan peralatan scuba diving anda bisa memulai penjelajahan di perairan tropis tanpa beban dan kekhawatiran, instruktur terlatih akan menemani aktivitas anda selama menyelam. Jadi Ajak keluarga atau teman anda untuk menikmati scuba diving, olahraga air yang satu ini juga bisa dinikmati anak-anak minimal berusia 10 tahun.

Sebelum melakukan penyelaman anda bisa mengikuti beberapa tips aman scuba diving bagi pemula seperti mengikuti arahan dari instruktur, tidak berada terlalu jauh dari jangkauan mereka, menghafalkan isyarat tangan untuk kenyamanan dan keamanan. Dan dianjurkan bagi anda untuk tidak menahan nafas saat berada di air selain harus memilih kacamata sesuai ukuran wajah agar bisa puas menikmati scuba diving.

 

Liburan asyik bersama Befreetour

Cara paling simple dan efisien untuk mengawali liburan anda adalah dengan memesan tiket wisata melalui Befreetour. Dapatkan segala kemudahan dan keuntungan yang akan kami berikan, seperti kebutuhan liburan berupa layanan transportasi, peralatan selam, instruktur hingga dokumentasi selama melakukan scuba diving. Liburan hemat dan asyik bukan? Jadi tunggu apalagi? Segera buka website resmi kami dan pilih Bohol Scuba Diving sebagai perjalanan wisata terbaik anda di Filipina.

 

Harga tiket Bohol Scuba Diving

Harga tiket Bohol Scuba Diving

 

---> Klik Disini untuk Pemesanan Tour Bogol Scuba Diving <---

 

Cara menuju Bohol Scuba Diving

Sewa mobil di Bohol

  • Tidak perlu repot mencari transportasi umum atau pribadi untuk menuju ke pantai Alona karena anda akan mendapatkan layanan penjemputan.
  • Diharapkan untuk hadir paling lambat 10 menit sebelum waktu keberangkatan.
  • Anda juga dapat menyewa mobil pribadi dan bertemu di titik pertemuan Alona Beach Dave Sheikh

 

Hal apa saja yang bisa dilakukan

Berenang dengan kura-kura

Banyak situs penyelaman berkualitas yang bisa menjadi tempat pilihan bagi anda untuk melihat keanekaragaman hayati bawah laut perairan Bohol. Kami akan membagikan beberapa spot diving terbaik yang bisa anda jelajahi, diantaranya.

1. Menemukan kapal karam Habagat

Scuba Diving di Habagat Wreck

Kapal karam Habagat terdapat di Panglao, Bohol anda bisa menemukan tempat rahasia ini dengan perjalanan 5 menit dengan perahu menuju titik penyelaman. Menuruni lereng curam anda bisa turun sejauh 35 meter menuju dasar laut berpasir dimana Habagat Wreck bertumpu, sebagai bukti dari tragedi di tahun 2000.

Bagi para pemula bisa menyelam di kedalaman 12 meter untuk melihat pemandangan yang tidak kalah menarik seperti ratusan terumbu karang, ikan-ikan cantik yang berenang secara bergerombol kesana kemari.

Selain pemandangan kapal karam yang eksotis anda juga bisa melihat beberapa gua kecil yang terletak di dinding dekat bangkai kapal, dimana ikan kerapu dan kakap menjadikan tempat ini sebagai rumah untuk bersembunyi dari para pemangsa.

2. Menyapa penghuni lautan di Pulau Pamilacan

Pulau Pamilacan

Pulau Pamilacan adalah sebuah pulau terpencil yang berjarak sekitar 17 kilometer dari Pulau Panglao, Bohol. Pulau ini memiliki keunikan dari para penghuni lautnya yang beragam seperti ikan pari manta, barakuda hingga fosil kerang. Pemandangan lain yang dapat anda temukan adalah keunikan dari organisme akuatik berupa Sponge, anemon, Tunic hingga gorgonia yang tumbuh subur di perairan alami Pulau Pamilacan.

Jika anda masih ingin menjelajah sekitar pulau ini maka bisa berkunjung ke situs menyelam lainnya di Pulau Snake atau yang biasa disebut Cervera Shoal.

3. Menjelajah taman belut di Bohol

Harlequin snake eel di laut Bohol

Situs menyelam Garden Eels merupakan salah satu tempat favorit para penyelam untuk menemukan ikan sirip merah, ikan sirip amethyst, dan anthias sirip ungu hingga nudibranch yang beragam di bagian atas dinding karang.

Mulai perjalanan dengan menyusuri tebing cantik berbentuk busur dan taman karang yang memiliki keindahan menakjubkan dari atas tembok karang. Di bagian bawah lereng berpasir anda bisa menemukan kelompok belur pasir, belut moray hingga belut kebun, tapi ingat harus tetap waspada karena mereka termasuk satwa laut yang cukup berbahaya dengan gigitannya.

4. Menyelam di perairan tenang dan jernih di Doljo point

Situs menyelam Doljo

Masih ingin melanjutkan penjelajahan scuba diving? Tenang anda bisa menyelam bebas di situs menyelam lainnya yang memberikan keistimewaan berbeda di setiap lokasinya, seperti situs menyelam yang satu ini terletak di dekat Pulau Panglao hanya berjarak sekitar 1 kilometer. Doljo Poin terkenal sebagai titik penyelaman yang menawarkan kehidupan laut flamboyan. Terdapat dua dinding di Doljo Point, Anda bisa menuruni kedalaman 18 hingga 20 meter di dinding pertama sedangkan untuk penyelam profesional bisa masuk dari kedalaman 40 hingga 50 meter.

5. Singgah sejenak di rumah terumbu karang The Alona House Reef

Leaf fish di Alona House Reef

The Alona House Reef terletak kurang dari 1 kilometer dari Pulau Panglao, hanya dibutuhkan waktu sekitar 3 menit bagi anda untuk menuju ke situs menyelam ini menggunakan perahu. Situs menyelam ini terbuat dari dinding miring dan sangat direkomendasikan bagi pemula menyelam di kedalaman 5 meter hingga 25 meter.

Sebagian besar pemandangan dari tempat ini adalah formasi karang besar yang merupakan rumah bagi ikan-ikan tropis bersembunyi, selain teripang, bintang laut, belut dan nudibranch. Anda bisa melihat dengan jelas meskipun jarak pandang cukup jauh tapi tergantung dari kondisi air laut dan cuaca. (DO)

---> Klik Disini untuk Pemesanan Tour Bogol Scuba Diving <---

Befree Support Team