Macau Dimana Kota Penuh Hiburan dan Kesenangan Berada

Macau Dimana Kota Penuh Hiburan dan Kesenangan Berada

2018-08-30 10:03:14

Seluk Beluk dari A sampai Z Tentang Macau

Macau

Pertanyaan semacam Macau dimana mungkin masih menjadi kata kunci yang sering diketikkan orang-orang awam yang belum mengenal Macau. Sebelum menjawab pertanyaan tersebut, sebenarnya apa sih, Macau itu? Macau merupakan nama dari sebuah negara yang terletak tidak jauh dari ibukota Hongkong. Negara ini bisa dibilang adalah pusatnya hiburan yang lengkap dari Asia Timur. Maka dari itulah, banyak wisatawan yang merekomendasikan negara ini. Macau menjadi salah satu destinasi wisata wajib yang setidaknya harus didatangi sekali seumur hidup. Berdasarkan informasi dari Wikipedia, ibukota Macau itu tidak ada. Sehingga secara sederhana kita bisa menyebut negara Macau dengan kota Macau saja.

Seringkali kita salah persepsi tentang Cina, negara Hongkong dan Macau yang menganggap ketiga tempat itu sama. Meski saling terkait satu sama lain, namun ketiganya tetap berbeda. Macau memang bukan negara yang berdaulat tapi dia adalah negara yang semi merdeka. Sistem pemerintahannya berdiri sendiri, tidak bergantung dengan Cina ataupun Hong Kong. Bahkan bendera Macau pun berbeda dengan bendera kedua negara tersebut. Bendera Macau berwarna hijau dengan corak bunga putih dan bintang emas yang berjumlah 5. Macau juga memiliki paspor sendiri. Jadi untuk penduduk Macau yang ingin pergi ke Hong Kong atau Cina tetap harus mengurus dokumen paspor agar bisa keluar negeri.

Macau Dalam Segi Geografis

Macau Map

Jika kalian membuka peta negara Macau, akan terlihat jelas bahwa Macau terletak di sebelah barat daya Hong Kong. Macau juga terletak tidak jauh dari Guangzhou. Bentuk fisik Macau terbagi menjadi beberapa pulau. Secara geografis, Macau terbagi menjadi 4 wilayah divisi, yakni Metro Makau, Pulau  Cotai, Pulau Taipa, dan Pulau Coloane. Setiap divisi memiliki subbagiannya masing-masing.

Dilihat dari lokasi geografisnya, Macau memiliki iklim subtropis. Artinya dalam satu tahun, empat musim berbeda akan datang silih berganti di Macau. Untuk musim dingin di Macau cenderung lebih hangat karena suhunya yang hanya berkisar di 13 derajat celcius. Sedangnkan untuk musim panasnya tidak selalu menampakkan cahaya matahari. Musim panas di Macau sering diikuti dengan peristiwa hujan yang lebat, badai petir, dan angin topan. Meski tidak selalu sering terjadi saat musim panas, sebaiknya kalian yang mau berwisata tetap sedia payung sebelum hujan. Agar pengalaman berwisata di Macau tidak terkendala oleh cuaca yang tak bersahabat.

Kilas Balik Tentang Macau

Sejarah Macau

Berbicara tentang sejarah Macau, tentu tidak bisa dipisahkan dari pengaruh Portugis. Sebelum melompat ke masa Portugis, kita mundur dulu ke masa yang lebih lampau lagi. Sejarah percaya jika orang-orang pertama yang mendiami Macau adalah pelaut asal Fuji dan petani dari Guangdong. Dulu kala, Macau merupakan salah satu bagian dari jalan sutra. Sehingga sudah sejak dahulu Macau menjadi kota yang kerap dilintasi arus lalu lintas perdagangan. Berkat kepopuleran Macau di masa itu, akhirnya membuat Macau jadi sering kedatangan bangsa-bangsa Eropa untuk melakukan aktifitas perdagangan di sana. Salah satu bangsa yang datang adalah bangsa Portugis.

Portugis pertama kali datang ke Macau di tahun 1550-an. Saat itu, penduduk Macau belum mengenal nama Macau yang seperti sekarang ini. Dulunya mereka menyebut tempat tinggal mereka dengan nama A Ma Gao. Dari nama tersebut pulalah nama Macau lahir berdasarkan ide dari Portugis. Selama beratus-ratus tahun lamanya bangsa Portugis mendiami wilayah Macau. Hal itu secara tidak langsung membuat bahasa Macau dipengaruhi sedikit oleh bahasa Portugis. Sampai akhirnya di akhir tahun 1999, pemerintah Portugal menandatangani perjanjian dengan Tiongkok. Berdasarkan perjanjian tersebut, Macau menjadi daerah administratif khusus Tiongkok. Meski begitu, Macau tetap diberi wewenang untuk mengantur sistem pemerintahannya sendiri, dan lepas dari Tiongkok.

Inilah Daftar Tempat Wisata Macau yang Terkenal

Macau Golden Reel

Macau Golden Reel

Bisa dibilang tempat ini merupakan landmark-nya Macau. Macau Golden Reel sebenarnya adalah bianglala raksasa. Namun berbeda dari bianglala pada umumnya. Bianglala Macau Golden Reel memiliki bentuk angka 8 dan berada di tengah-tengah sebuah gedung tinggi pencakar langit. Selama durasi 18 menit, kalian akan diajak untuk berkeliling di dalam kapsul kacanya. Jika kalian takut akan ketinggian, sebaiknya tidak perlu memaksakan diri untuk mencobanya.

Macau Tower

Macau Tower

Tempat wisata kedua bernama Macau Tower. Menara ini merupakan menara observasi yang memiliki tinggi 338 meter. Dari puncak menara, kalian akan disuguhkan dengan pemandangan panorama kota Macau yang menakjubkan. Tempat ini cocok jika kalian ingin menikmati pemandangan Macau secara leluasa tanpa terhalang apapun. Hebatnya lagi, kalian bisa mencoba aktifitas seru menantang adrenalin di atas Macau Tower, yakni bungee jumping. Berani mencobanya?

 

House of Dancing Water

House of Dancing Water

Jika kalian mencari kesenangan dan hal menakjubkan dari Macau, niscaya tidak akan pernah habis. Saat malam tiba, cobalah untuk pergi ke City of Dreams. Di sana ada sebuah pertunjukan bernama House of Dancing Water. Pertunjukan yang menampilkan atraksi spektakuler dengan perpaduan musik, tarian, dan air menjadi daya tarik utama dari House of Dancing Water. Jangan lewatkan juga aksi penyelam di atas panggung yang sanggup menghipnotis penonton sampai tak berkedip.

The Venetian Macau

Venetian Macau Gondola

Sebenarnya nama tempat ini merupakan sebuah hotel. Namun, untuk kalian yang tidak ingin menginap di sana, kalian tetap bisa mencoba salah satu wahananya yang terkenal. Wahana tersebut adalah Venetian Macau Gondola. Latar tempatnya dibuat persis seperti Venesia, lengkap dengan kanal-kanal sungai. Jadi, tidak perlu jauh-jauh sampai Venesia lagi hanya untuk merasakan momen romantis naik gondola bersama kekasih. Cukup di The Venetian Macau saja suasana ala Venesia sudah bisa kalian dapatkan di Macau. (HN)

Befree Support Team