10 Oleh Oleh Australia yang Wajib Dibawa Pulang

10 Oleh Oleh Australia yang Wajib Dibawa Pulang

2019-07-05 13:00:05

Punya rencana jalan-jalan ke Negeri Kanguru? Sebelum berangkat wajib cek oleh oleh Australia dari souvenir hingga makanan yang wajib dibawa pulang. Australia memang menjadi salah satu negara yang diminati wisatawan dunia dan tidak terkecuali Indonesia. Banyak tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi baik bersama keluarga, teman, atau pasangan.

Salah satu tempat wisata yang bisa kamu kunjungi bersama keluarga adalah Sydney Sea Life AquariumKalau kamu sedang berkunjung ke Negara Kangguru ini, jangan lupa untuk membeli sepuluh oleh oleh Australia yang wajib dibawa pulang. Berikut sepuluh oleh oleh khas Australia dan harganya.

1. Boomerang, Senjata Tradisional Suku Aborigin

Boomerang

Sumber: cheria-travel

Oleh oleh Australia pertama yang wajib kamu bawa pulang adalah Boomerang. Jika kamu sedang menjelajah tempat wisata Australia, jangan lupa untuk membeli oleh-oleh yang sangat populer ini. Kalau bisa, belilah produk asli Australia yang memiliki label khusus. Boomerang ini bisa kamu jadikan pajangan menarik di rumahmu. Harga dari replika senjata tradisional suku Aborigin mulai dari Rp 60.000,- hingga Rp 200.000,- harga ini tergantung bentuk dan ukurannya.

2. Selai Khas Australia, Vegemite

Vegemite

Photo by: @titobae

Oleh oleh Australia selanjutnya adalah Vegemite. Vegemite merupakan salah satu selai yang menjadi salah satu produk Australia yang terkenal. Selai yang memiliki cita rasa gurih dan mengandung ekstrak ragi berwarna coklat ini menjadi salah satu menu sarapan masyarakat Australia. Selain gurih  Vegemite juga memiliki aroma khas dengan rasa asin yang dominan. karena produk ini merupakan makanan yang fenomenal maka tidak akan sulit bagi traveler untuk mencari atau membeli selai ini.

Selain membelinya langsung dari negara asalnya traveler juga bisa membeli oleh oleh australia di Jakarta melalui situs belanja online kesayangan anda. Di sana terdapat banyak toko yang menyediakan Vegemite. Harga yang ditawarkan pun cukup beragam mulai dari Rp 45.000,- hingga Rp 220.000,-

3. Jangan Lupa Untuk Membeli Boneka Kangguru dan Koala

Kangguru

Photo by: @australia

Traveller, Kalian pasti sudah tahu kan kalau Australia adalah negara kanguru dan koala. Hewan lucu ini memang berasal dari sana Jadi kamu wajib untuk membeli boneka kangguru atau koala saat berkunjung ke Australia. Oleh oleh unik khas Australia ini bisa kamu jadikan bahan koleksi pribadi atau kamu juga bisa membelikan boneka ini untuk adik dan keponakan kamu. Dan untuk mendapatkan  Boneka Kangguru dan Koala ini kamu mengunjungi toko yang ada di dalam Taronga Zoo. Dari sana kamu bisa membawa pulang Boneka Kangguru dan Koala dengan harga satuan boneka ini berkisar antara Rp200.000.- sampai Rp300.000.-.

4. Kaos dengan Tulisan Australia

Kerajinan khas Australia

Photo by: @narieana_

Setelah membeli boneka ikonik sekarang tinggal membeli baju khas australia. Australia juga memiliki baju yang sengaja diproduksi khusus untuk para wisatawan. Untuk dapat membawa pulang oleh oleh Australia ini kamu harus mengeluarkan biaya mulai dari Rp50.000,- sampai Rp150.000.-.

Namun jika kamu ingin membeli kerajinan tangan khas australia, kamu bisa mengunjungi Fremantle Market. Tempat ini merupakan sebuah pelabuhan tua. Kota ini memiliki dua pasar yang buka saat akhir pekan. Pasar tersebut adalah Old Fremantle Market dan E Shed Market. pasar ini terletak di depan terminal Fremantle. Terdapat banyak toko dan kios di tempat ini yang menyediakan berbagai jenis makanan, produk lokal, kerajinan tangan dan baju.

5. Alat Musik Khas suku Aborigin, Didgeridoo

Didgeridoo

Photo by: @drin_jezick

Jika di atas ada senjata khas suku Aborigin di sini ada di alat musik khas suku Aborigin, Didgeridoo. Alat musik ini biasanya tersedia dalam bentuk miniatur yang kerap dijadikan oleh-oleh bagi para turis. Untuk dapat membawa pulang oleh oleh Australia ini kamu harus membayar sekitar Rp 300.000 hingga Rp 700.000.

Didgeridoo sendiri merupakan instrumen musik. Pada zaman dahulu alat musik ini biasa digunakan untuk mengiringi upacara tradisional yang dilakukan oleh penduduk suku Aborigin. Masyarakat Aborigin mempercayai bahwa alat musik ini dapat menyembuhkan penyakit dan mengusir segala masalah melalui getaran yang dihasilkan dari didgeridoo. Alat musik ini terbuat dari batang pohon yang telah berlubang karena dimakan rayap.

6. Tidak Ada Salahnya Jika Membeli Souvenir Bentuk Benua Australia

Australia

Photo by: @australia

Traveller saat ini kan kamu sedang berada di benua Australia jadi tidak ada salahnya jika membeli atau membawa Benua Australia ke rumah. Tapi bukan benua aslinya lo ya melainkan souvenir dengan bentuk benua Australia. Souvenir ini bermacam-macam bentuknya mulai dari jam meja benua Asia magnet gantungan kunci dan masih banyak lagi. Selain dapat membawa pulang Souvenir Bentuk Benua Australia sebagai oleh-oleh kamu juga bisa memilih beberapa merek tas dari Australia yang cocok dan sesuai kantong tentunya.

7. Beli Cindera mata yang paling bayang dibeli turis, Niple Warmer

Winter

Photo by: @stumpy.blackburnlake

Jika berkunjung ke negara yang memiliki musim salju pasti barang ini akan selalu dibutuhkan. Namun kamu juga bisa membawanya pulang sebagai oleh-oleh yaitu niple warmer. Oleh-oleh ini merupakan salah satu cinderamata yang paling banyak dibeli dan dicari oleh para wisatawan saat berwisata ke pusat kota Sydney.

Produk penghangat ini dijual dengan harga mulai dari Rp 96.000. Bagaimana cukup murah Bukan selain relatif murah produk ini juga sangat mudah untuk ditemukan karena tersedia di berbagai toko souvenir di Australia.

8. Jangan Lupa Untuk Membawa Pulang Produk Walls sebagai Oleh-oleh

Wol

Photo by: @halfbaked_handdyed

Selain terkenal sebagai negeri koala dan kangguru Australia juga dikenal karena domba-dombanya. Lalu bagaimana cara untuk memanfaatkan domba untuk menjadi di di sebuah oleh-oleh kalau bukan bulunya. Produk wol dari Australia ini bisa kamu jadikan untuk oleh-oleh. Beberapa produk full yang bisa kamu jadikan oleh-oleh adalah baju, sweater, sampai sepatu kamu bisa membeli barang-barang itu semua untuk koleksi pribadi maupun hadiah untuk orang lain. Kualitas wall disini memang tidak ada duanya jadi traveler tidak perlu ragu untuk membeli produk di Australia.

9. Membeli baju dari brand terkenal

Pacific Fair Shopping Centre

Photo by: @alicemccallptyltd

Traveller Apakah kamu seorang yang memiliki ketertarikan tentang fashion? Berkunjung ke Australia tanpa shopping pasti bakal membosankan. Di  Negeri Kanguru ini kamu bisa memenuhi hasrat belanja mu dengan mampir di salah satu Hypermarket di Sydney atau lebih tepatnya di market City.

Bisa dikatakan tempat itu adalah surganya baju-baju dari brand terkenal seperti Giordano Esprit, Sapre, dan chatton on. Harga harga baju di market City ini lebih murah jika dibanding harga di mall ditambah pasar ini sering ada diskon dan sale.

10. Beli salep Lucas Papaw Ointment

lucas papaw ointment

Photo by : @_beauty_delivery_

Salep ini merupakan produk australia yang terkenal dan cukup populer di sini. Papaw Ointment ini mempunyai banyak manfaat untuk kesehatan seperti mengobati lecet ruam bekas gigitan serangga, mengobati luka bakar ringan dan juga bisa digunakan sebagai lip balm. Selain bisa kamu gunakan untuk pribadi, produk  ini juga cocok jika dijadikan oleh-oleh. Selain banyak manfaatnya barang ini juga cukup praktis untuk dibawa kemana-mana. Selain itu, seleb ini juga mudah dicari dan untuk bisa mendapatkannya kamu cukup pergi ke apotek di seluruh penjuru Australia. (RT)

Befree Support Team