Cicipi 10 Kuliner Kuala Lumpur yang Menggugah Selera

Cicipi 10 Kuliner Kuala Lumpur yang Menggugah Selera

2019-07-05 10:51:00

Liburan ke Negara Malaysia? Ada satu hal wajib yang harus anda lakukan,  yaitu mencicipi beragam kuliner Kuala Lumpur khas akan cita rasa Melayu. Ibukota Malaysia dapat dikatakan sebagai surga kuliner Melayu yang dapat dinikmati oleh semua pecinta makanan khususnya wisatawan muslim. Anda bisa menemukan segala jenis masakan khas Negeri Jiran tersebar di beberapa kawasan wisata seperti Bukit Bintang, Pasar Seni, Petaling Street, Jalan Alor dan Puduraya.

Sebagian besar makanan khas Malaysia memiliki kemiripan rasa dengan masakan Indonesia yang sering menggunakan rempah-rempah dengan cita rasa kuat. Dari segi harga juga tidak beda jauh, semua kuliner yang ditawarkan cukup terjangkau untuk kantong anda. Melengkapi moment liburan di Negeri Jiran kami telah menyiapkan daftar kuliner khas yang wajib anda santap untuk menu makan siang atau malam. Anda dapat menyimak ulasan dari kami sebagai berikut.

1. Kuih, Jajanan Pasar Pengganjal Perut

kuliner Kuala Lumpur: KUIH

Photo by @thetravellingfoodpoet

Anda pasti tidak asing dengan jenis makanan ini, jika di Indonesia Kuih dikenal dengan nama kue atau jajanan pasar. Kudapan beraneka warna ini juga dapat anda temukan di pusat wisata seperti Pasar Seni, Petaling Street dan Paduraya. Tersedia Kuih dari bentuk basah hingga kering yang bisa anda beli seperti roti bantal, donut atau kue ketan. Semuanya cocok dinikmati saat akan memulai beraktivitas atau sebagai kudapan senggang untuk teman minum kopi.

2. Santap Siang Dengan Sepiring Nasi Kandar Hangat Khas Penang

kuliner Kuala Lumpur: Salman Nasi Kandar

Photo by @waronghunter

Beralih ke kuliner Kuala Lumpur kedua adalah Nasi Kandar, jenis makanan berat berupa nasi hangat dengan lauk pauk seperti kombinasi Nasi Rames dan Nasi Padang. Bedanya Nasi Kandar menggunakan kuah kari dan lauk pendamping seperti cumi goreng, udang, daging, telur dan sayur kentang. Nasi Kandar cocok dimakan sebagai menu makan siang anda, kuliner ini biasa dijual oleh para pedagang Malaysia keturunan Tamil atau India.

3. Bubur Cha Cha, Hidangan Pencuci Mulut Yang Lembut

kuliner Kuala Lumpur: Bubur Cha Cha

Photo by @linaoendiana

Selesai sarapan pagi pasti anda menginginkan makanan penutup yang segar atau manis? Bubur Cha Cha bisa dikatakan sebagai menu sempurna untuk hidangan cuci mulut pada pagi hari saat sarapan. Bubur ini menggunakan bahan dasar sagu, ubi jalar, kacangan, pisang, daun pandan, dan santan kelapa yang menjadikan makanan ini memiliki cita rasa lezat gurih. Anda dapat menemukan Bubur Cha Cha di pasar tradisional ataupun pusat jajanan di ibukota Malaysia.

4. Lezatnya Curry India Berbumbu Herbal

kuliner Kuala Lumpur: Curry

Photo by @yves_eats

India sudah pasti terkenal dengan jenis masakan kental yang bernama kari, makanan ini bisa anda temukan di kawasan etnis India seperti Puduraya. Malaysia sendiri tidak hanya dihuni oleh penduduk keturuan Melayu tetapi China dan India juga menjadi bagian dari kesatuan negara ini.

Tidak heran jika jenis kuliner Kuala Lumpur berbau hidangan chinese dan bombay. Kari India cenderung menggunakan bahan bumbu herbal baik dalam bentuk kering atau masih segar. Dalam bahasa Dravida, kari memiliki arti sayuran dalam saus dimana masakan ini biasa disajikan dalam bentuk kuah lengkap dengan rempah-rempah bercitarasa pedas dan tajam.

5. Roti Tissue, Makanan Penunda Lapar Di Siang Hari

kuliner Kuala Lumpur: Ah Mei Cafe Indonesia

Photo by @eatventure_

Roti Tisu atau prata tisu merupakan salah satu menu kudapan yang akan sering anda temukan di Warung Mamak Malaysia. Jenis kudapan dari India ini bisa dibilang versi roti canai yang berbentuk bulat dengan ukuran 40 hingga 50 cm. Roti Tisu juga dikenal dengan nama “Roti Helikopter” karena bentuknya tipis dan biasa disajikan mengerucut di dalam piring. Kudapan gurih ini cocok dikombinasikan dengan jenis bumbu pedas atau es krim yang akan menambah cita rasa roti tisu semakin bervariasi.

6. Makan Malam Istimewa Dengan Seporsi Bihun Beras Mee Siam

kuliner Kuala Lumpur: Mee Siam

Photo by @makoeats

Mee Siam menjadi salah satu kuliner Kuala Lumpur yang wajib anda santap saat liburan di negara Malaysia. Meskipun Mee Siam juga dikenal sebagai makanan khas Singapura, tapi tetap saja rasa yang ditawarkan mempunyai keunikan tersendiri. Banyak yang mengungkapkan jika bihun beras tipis ini berasal dari Maritim Asia Tenggara, tapi dari nama dan rasa Mee Siam tidak luput dari pengaruh kuliner Thailand.

Mee Siam memiliki keunikan dari cita rasa saus pedas, asam dan manis, untuk rasa asam dan asinnya berasal dari kacang kedelai yang telah dihaluskan. Hidangan lezat ini biasanya disajikan dengan kucai, daun bawang, tauge, telur dadar dan jeruk nipis.

7. Jalan-Jalan Ke Ibukota Jangan Lupa Bungkus Roti Jala

kuliner Kuala Lumpur: Roti Jala

Photo by @mala_megat

Roti Jala sebenarnya adalah makanan ringan yang berasal dari Melayu Sumatra Utara, biasa disajikan bersama dengan kuah kari khas Melayu. Sedangkan di Deli, roti jala disuguhkan dengan acar nanas dan kari kambing. Roti berbentuk jaring ini tidak asing di lidah orang Indonesia, tapi di Kuala Lumpur roti jala dengan mudah bisa anda nikmati. Roti Jala terbuat dari tepung terigu yang disantap saat masih panas, karena akan lebih terasa cita rasa gurih dan kriuk krispinya.

8. Santap segarnya rujak India Passembur, kudapan nikmat di siang bolong

kuliner Kuala Lumpur: Gurney Drive Penang

Photo by @merli_sansan

Menjelajah wisata ke Menara Petronas atau Dataran Merdeka di siang hari akan terasa begitu menguras tenaga, untuk menyegarkan kembali perjalanan anda kami menyarankan menu makanan yang satu ini. Passembur, salad Negeri Jiran yang berasal dari Semenanjung Utara Malaysia. Kuliner Kuala Lumpur ini dikenal dengan nama rujak India yang cocok menjadi kudapan siang sebelum makan besar.

Passembur disajikan dengan parutan mentimun, kentang, kol, tauge, udang goreng, sayuran hijau, dan suiran daging kepiting lengkap dengan cangkangnya. Saus kacang pedas manis menjadi siraman terakhir yang memberikan cita rasa sempurna di lidah anda. Tertarik mencoba bukan?

9. Bingung Menyantap Hidangan India Atau China? Jatuhkan Pilihan Ke Curry Mee

kuliner Kuala Lumpur: Restoran Xin Quan Fang Park

Photo by @thedishelinguide

Tidak perlu bingung jika anda ingin menikmati makanan India atau Chinese, hidangan yang satu ini menyajikan cita rasa unik dari kedua jenis masakan tersebut. Curry Me merupakan hidangan penggugah selera yang terdiri dari mie kuning atau beras sohun dengan kuah kari yang pedas. Terdapat aneka isian di Curry Me seperti sea food atau daging ayam dan telur, jadi sudah jelas jika kuliner ini memiliki perpaduan kuat dari mie Cina dan Kari khas Asia Tenggara.

10. Penggemar Kwetiau? Jangan Lewatkan Kenyalnya Shahe Fen

kuliner Kuala Lumpur: Congee Village

Photo by @cy_eats

Kenapa mie menjadi hidangan yang paling banyak ditemui saat ke Malaysia atau Singapura? Karena masakan khas di negara-negara ini cenderung terpengaruh dari keturunan chinese yang sudah lama menduduki Negeri Jiran dan Merlion. Shahe Fen merupakan kuliner Kuala Lumpur yang lahir dari peranakan chinese, dimana masakan ini terdiri dari kwetiau goreng dengan campuran sayuran segar dan daging lembut. Sajian sepiring shahe fen disebut chao fen atau chow fun dalam bahasan kanton, dimana nama ini yang paling populer sebagai hidangan restoran Cina di Amerika Utara.

10 Wisata di Kuala Lumpur Ramah Anak dan Keluarga

Kuliner di Kuala Lumpur, Wajib Mampir ke 7 Tempat Makan Ini!

10 Tempat Makan di Kuala Lumpur yang Paling Laris!

10 Destinasi Wisata Malaysia yang Membuat Wisatawan Terpesona

10 Hotel Kuala Lumpur yang Menawarkan Fasilitas Berkelas

Rekomendasi Tempat Belanja Oleh-Oleh dari Malaysia

Tempat Bersejarah di Malaysia yang Wajib Traveler Sambangi

Tentukan Itinerary Malaysia Singapore dari 10 Destinasi Wisata Ini!

10 Destinasi Populer untuk Backpacker Malaysia

10 Tempat Belanja Murah di Kuala Lumpur

Susun Itinerary Malaysia untuk Wujudkan Liburan Terbaik di Negara Tetangga

Tour Singapore Malaysia, Jangan Lewatkan Kunjungan ke 10 Destinasi Populer Ini! 

10 Tempat yang Harus Dikunjungi saat Liburan ke Malaysia!

Nikmati Perjalanan Wisata Seru ke 10 Tempat Menarik Malaysia

10 Destinasi Wisata Malaysia Anti Mainstream 2019!

Tips Asik Jalan Jalan ke Kuala Lumpur Pertama Kali

10 Oleh Oleh Kuala Lumpur yang Membuat Tergiur

8 Street Food Malaysia yang Menggugah Selera

Cicipi 10 Kuliner Kuala Lumpur yang Menggugah Selera

Nikmati Liburan tanpa Beban di Negara Bebas Visa

10 Wisata Alam selain Pantai di Malaysia yang Patut Anda Kunjungi!

Wow! 8 Snack Malaysia Ini Bisa Kamu Jadikan Oleh-Oleh Khas Negeri Jiran Loh!

Oleh Oleh Khas Malaysia yang Banyak di Serbu Pembeli

5 Objek Wisata Kuala Lumpur Yang Wajib Dikunjungi

Yuk, Plesiran Ke 6 Tempat Wisata Murah Kuala Lumpur

Melancong ke 5 Tempat Wisata Di Selangor

Liburan Anti Karat Ke 5 Tempat Wisata Hemat Kuala Lumpur

Hangout Asyik Ke 5 Tempat Nongkrong Di Kuala Lumpur

Eksplore 5 Tempat Wisata Dekat Bukit Bintang Kuala Lumpur

Shopping Tanpa Jeda Ke 5 Tempat Belanja Di Kuala Lumpur

Eksplore 5 Objek Wisata Genting Malaysia

Refreshing Ke 5 Tempat Menarik Di Kuala Lumpur Untuk Remaja

7 Tempat Wisata Malaysia Selain Kuala Lumpur

Nikmati Keseruan Liburan ke 6 Tempat Wisata Malam Kuala Lumpur

Eksplore 5 Tempat Menarik Di KL Sentral

8 Tempat Menarik Di Kuala Lumpur Waktu Malam

Melancong Ke 8 Tempat Menarik Di Kuala Lumpur

Rekreasi Keluarga Ke 7 Tempat Wisata Anak Kuala Lumpur

Liburan Seru Ke 6 Tempat Wisata Kuala Lumpur Gratis

Berburu Wisata Kuliner Kuala Lumpur 2019

5 Tempat Wisata Di Kuala Lumpur Dan Genting

5 Tempat Wisata Dekat Bukit Bintang Kuala Lumpur

Ciptakan Liburan Berkesan Ke 5 Tempat Wisata Di Genting

Plesiran Ke 7 Tempat Wisata Murah Di Kuala Lumpur

Kunjungi 5 Objek Wisata Di Kuala Lumpur

Melancong Ke 5 Tempat Wisata Malaysia Selain Kuala Lumpur

5 Tempat Wisata Di Kuala Lumpur Dan Biayanya

7 Tempat Yang Harus Dikunjungi Di Kuala Lumpur 2019

Ini Dia 5 Tempat Wisata Anti Mainstream Di Kuala Lumpur

Explore 7 Wisata Malam Kuala Lumpur

5 Tempat Instagramable Di Kuala Lumpur 2019

Liburan Asyik Ke 5 Wisata Kuala Lumpur Gratis

5 Wisata Malaysia Backpacker Favorit Pemula

5 Tempat Wisata Di Kuala Lumpur Malaysia

Ajak Keluarga Berlibur Ke 7 Objek Wisata Kuala Lumpur

7 Tempat Wisata Di Kuala Lumpur Favorit Wisatawan

Ini Dia 7 Tempat Wisata Di Malaysia Pilihan Wisatawan

Eksplore 5 Tempat Wisata Malaysia Paling Populer

Yuk Ke 5 Tempat Wisata Di Malaysia Dan Letaknya Yang Strategis

Liburan Seru Ke 7 Tempat Wisata Di Malaysia

Temukan Banyak Keajaiban di Ripleys Adventureland

Menjelajahi Farm in the City !

Cobalah permainan game menyenangkan di The Rift Virtual Reality Adventure Center

KL Tower Malaysia, Sensasi Bersantap di Ketinggian 421 meter !

Sambangi Ribuan Ikan dan Biota Laut Unik di Aquaria KLCC

Menjelajahi Wisata Warisan dan Budaya Kuala Lumpur

Melihat Cahaya Kelap-kelip dari Kunang-kunang di Fireflies Night Cruise Kuala Selangor

Berpetualang di Angry Bird Johor Bahru Malaysia

Menikmati Keseruan di Movie Animation Park Studios

Jelajahi Kuala Lumpur dengan KL Hop On Hop Off Bus

Mengunjungi Bangunan Kembar Tertinggi di Dunia Petronas Twin Towers

Wahana Genting Highlands terbesar di Malayasia

Sunway Lagoon, Perpaduan Paripurna antara Waterpark dan Themepark

Asiknya Mengunjungi KL Tower Mini Zoo

KidZania Kuala Lumpur Tempat Bermain dan Belajar Tentang Berbagai Macam Pekerjaan di Dunia

Jelajahi Serunya Dunia Fantasi Sanrio Hello Kitty dan Thomas Town Malaysia

Mengenal Lebih Dalam Transportasi Darat di Kuala Lumpur Malaysia

Pelabuhan di Malaysia Sebagai Sarana Penyeberangan

7 Bandara di Malaysia yang Paling Sibuk

Sistem Kereta Api di Kuala Lumpur Malaysia

Berkeliling dengan Bus di Kuala Lumpur Malaysia

Wajib Coba 7 Tempat Romantis Ini, Saat Honeymoon di Malaysia

7 Tempat Wisata di Kuala Lumpur Ramah Anak

Liburan di Kuching : Nikmati 10 Destinasi Asyik Serba Kucing

Wisata Belanja: 7 Tempat Berburu Diskon di Kuala Lumpur!

Wajib Dicoba: 9 Jajanan Khas Malaysia yang Menggoda Selera

Wajib Beli ! Ini Dia 5 Oleh-Oleh Khas Malaysia

7 Tempat Wisata di Malaysia untuk Anak yang Seru Abis

Berwisata ke 7 Tempat Wisata di Kuching Malaysia

Piknik ke 7 Tempat Wisata di Johor Malaysia

Ajak Buah Hati Anda ke 10 Tempat Wisata Anak di Malaysia

Liburan Seru di 7 Tempat Wisata Terkenal di Malaysia

Yuk Kunjungi 7 Tempat Wisata di Malaysia Kuala Lumpur

Kuala Lumpur: Tempat Wisata di Malaysia yang Wajib Dikunjungi

Wajib Kunjungi Tempat Wisata di Melaka Malaysia Ini

10 Tempat Wisata di Penang Malaysia Terfavorit

7 Tempat Wisata Favorit Malaysia yang Memanjakan Mata

Tempat Wisata di Kuala Lumpur Malaysia 2018, Destinasi Ini Wajib Traveler Kunjungi

Menjelajah Tempat Wisata di Malaysia 2018

Berkunjung Ke Negeri Jiran, Jangan Ketinggalan Destinasi Tempat Wisata di Malaysia ini

5 Tempat Wisata di Kuala Lumpur yang Terbaik

Befree Support Team